Desa Masin, Mengadakan Pasar Tradisonal Mampu Membuat Kemacetan Jalan

  • Nov 07, 2019
  • masin
  • BERITA

  Meningkatnya perekonomian masyarakat desa, tentunya ditopang pula dengan langkah pemberdayaan sumber daya manusia yang kreatif dan dapat menangkap semua peluang dengan baik, sesuai yang dibutuhan pasar. Salah satu peran pemuda desa Masin yang memiliki pemikiran maju, kretif dan inovatif adalah Imam Santoso (25) tahun warga Masin RT 004 yang melopori pembukaan pasar tradisional desa Masin terletak depan makam Syekh Tolabudin. Jum’at (1/11/19). Pembukaan perdana pasar tradisional Masin yang di peloporinya bersama rekan – rekan pemuda masin dapat berjalan dengan lancar dan sukses. Dan kami juga bermaksud mengekplore pasar budaya contoh jajan – jajan yang ada di Desa Masin yang belum tereksplor agar lebih dikenal lagi. Tadi yang kami tampilkan hasil home industri Desa Masin yaitu krupuk rampak, topeng, tas, sabuk. sepatu dan dompet hasil produk dari tangan kreatif masyarakat masin, yang dikelolah BUMDes (Badan Usaha Milik Desa) dan salah satu warga yang memiliki koperasi juga ikut serta terlibat. Sehingga bisa mengenalkan dan menjual produknya di pasar tradisonal ini ,”ucap Imam Santoso penggagas dan pelopor pasar tradisional desa Masin.